Sabtu, 15 September 2012

Aneka Makanan Indonesia: RESEP MASAKAN BEBEK BUMBU DABU-DABU


RESEP MASAKAN BEBEK BUMBU DABU-DABU

Bahan:

  1. 800 gram daging bebek tanpa tulang, potong persegi panjang
  2. 1 butir jeruk nipis, ambil airnya
  3. 1 sdt garam
  4. Minyak untuk menggoreng secukupnya
  5. 3 sdm minyak untuk menumis
  6. 5 siung bawang putih cincang halus
  7. 1 butir Bombay, potong dadu kecil
  8. 50 gram cabai rawit merah, iris bulat
  9. 8 butir bawang merah, potong dadu kecil
  10. 2 buah tomat merah, potong dadu kecil
  11. 1 sdt merica bubuk
  12. ½ sdt garam
  13. ½ sdt gula pasir
  14. Penyedap secukupnya, jika suka

Cara Membuat Resep Masakan Bebek Bumbu Dabu-Dabu:


  1. Lumuri bebek dengan air jeruk nipis dan garam. Diamkan selama 15 menit, cuci kembali. Tiriskan.
  2. Goreng bebek sampai kunign kecokelatan, angkat sisihkan. Panaskan minyak. Tumis bawang putih, bawang Bombay sampai harum.
  3. Masukkan cabai rawit, bawang merah dan tomat. Tambahkan merica, garam, gula pasir dan penyedap jika suka. Aduk sampai matang. Angkat.

Untuk 4 Porsi


Tidak ada komentar:

Posting Komentar