Kamis, 27 September 2012

Masakan Kuliner: RESEP MASAKAN KARE KEMBANG KOL


RESEP MASAKAN KARE KEMBANG KOL

Bahan:

  1. 250 gram kembang kol, dipotong-potong
  2. 10 potong sayap ayam
  3. 2 batang serai, dimemarkan
  4. 3 lembar daun jeruk, disobek-sobek
  5. 1 ½ liter santan dari 1 butir kelapa
  6. 5 sendok teh gula jawa
  7. 2 ½ sendok makan garam
  8. 1 sendok teh asam jawa +1 sendok makan air, disaring ambil airnya.
  9. Minyak untuk menumis

Bumbu halus:

  1. 8 siung bawang mereah
  2. 3 siung bawang putih
  3. 3 butir kemiri
  4. 2 sendok teh ketumbar
  5. 3 cm kunyit
  6. 2 cm lengkuas

Cara Membuat Resep Masakan Kare Kembang Kol:


  1. Tumis bumbu halus, serai dan daun jeruk sampai harum.
  2. Tambahkan sayap ayam. Aduk sampai berubah warna.
  3. Masukkan santan. Aduk sampai mendidih.
  4. Bumbui gula, garam dan air, asam jawa sambil diaduk.
  5. Tambahkan kembang kol. Rebus sambil di aduk sampai bumbu meresap dan matang.

Untuk 5 Porsi


Tidak ada komentar:

Posting Komentar